Jumat, 12 Desember 2014

Pemberangkatan SM3T Raja Ampat

Minggu, 31 Agustus 2014 adalah hari yang cukup menyedihkan bagi saya. Karena saya harus meninggalkan Jawa untuk berangkat ke tempat tugas Raja Ampat di Papua, sebagai pejuang bangsa. Pagi sekitar jam 10.00 WIB saya diantar Ibu, kakak dan Budhe saya ke Yogyakarta untuk selanjutnya berangkat ke Papua. Rasa sedih, senang, dan berat mengiringi keberangkatan saya ke Papua. Sampai di UNY sekitar pukul 15.00 WIB. Saya langsung bergabung dengan teman teman untuk mengikuti breafing sebelum berangkat. Dan sekitar jam 16.00 WIB kami SM3T Raja Ampat dari UNY Berangkat naik bis ke bandara Adi Sucipto Yogyakarta. Saya berpamitan dengan Ibu. Saya kepengin nangis karena akan pergi selama 1 tahun mengabdi pada negara di Papua. Tapi Ibu menguatkan saya dan saya akhirnya pergi berpamitan untuk berangkat. Kami berangkat jam 19.00 Wib dari Yogjakarta sampai Makasar jam 22.00 WITA. Kami mengunggu di Bandara Sultan Hassanudin Makasar sampai jam 02.00 WITA Untuk meneruskan perjalanan sampai Sorong. Dan jam 05.30 WIT akhirnya kami sampai Sorong. Kami langsung di jemput untuk melanjutkan perjalanan ke Waisay ibu kota kabupaten Raja Ampat menggunakan kapal cepat. Dan selang 2 jam dari Sorong kami akhirnya sampai di Raja Ampat. Sesampainya kami di Raja Ampat kami langsung bertemu dengan SM3T yang berasal dari UNJ, UNESA yang sudah terlebih dahulu datang. Kami berkumpul dan akhirnya dibagi lokasi penempatan masing-masing. Dan saya dapat penempatan di SMA N 9 Raja Ampat di Dorekhar, Distrik Ayau. Dan kami menunggu dijemput kepala sekolah untuk bareng ke tempat tugas. Saya menunggu 3 hari akhirnya saya dijemput untuk ke Sorong di rumah kepala sekolah. Dan kami bertiga (Hari, Deti, Juni) berangkat ke Sorong di rumah kepala sekolah. Kami hampir satu minggu di Sorong untuk menunggu kapal berangkat ke Dorekhar, Distrik Ayau. Setelah 1 minggu berangkatlah kami bertiga Ke Ayau menggunakan kapal.

2 komentar:

  1. Asyik ni bisa ke Raja Ampat 😁

    BalasHapus
  2. Best Online Casino Sites in India 2021 | LuckyClub
    Lucky club is a trusted and reputable online casino that offers a unique casino experience for players. We've selected the best online 💸 Minimum Deposit: ₦1,000💰 Min luckyclub Deposit: ₦2500

    BalasHapus